Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Astra Honda Racing Team Indonesia, Dimas Ekky, menutup sesi kualifikasi di Circuit de Barcelona-Catalunya dengan berada di posisi ke-30, dan mendapatkan pengalaman berharga.
Astra Honda Racing Team dan Dimas Ekky melanjutkan proses pembelajaran mereka pada GP Catalunya, Sabtu (16/6/2018).
Pebalap Indonesia yang mendapatkan fasilitas wildcard tersebut turun pada latihan bebas ketiga (FP3) dan kualifikasi di mana dia mempertajam putaran terbaik yang dicatat sehari sebelumnya, yaitu sekitar 0,8 detik.
Dimas akan memulai balapan dari baris ke-10 tepatnya di posisi start ke-30, pada balapan pertama bagi tim Indonesia di MotoGP World Championship.
Dimas Ekky menajamkan waktu yang dicatat pada Jumat (15/6/2018) pada percobaan pertamanya di hari Sabtu.
Putaran terbaiknya adalah 1:45,502 detik. Setelah pit stop pertama, pebalap AHRT ini kembali ke lintasan dan siap menajamkan putaran, tetapi dia terjatuh di tikungan 4.
Dia bisa kembali ke lintasan setelah kru-nya berhasil memperbaiki motor dengan cepat, dan kembali melakukan dua putaran untuk memulihkan kepercayaan diri dan berada di posisi ke-29.
(Baca juga: Kidambi Srikanth Bidik Gelar pada Kejuaraan Dunia dan Asian Games 2018)
Pada sesi kualifikasi, Dimas harus bersaing di lintasan yang suhunya mencapai 53 derajat celcius.
Meskipun begitu, dia bisa mendekati catatan waktu terbaik yang dibuatnya pada pagi hari. Putaran terbaiknya adalah 1 menit 45,532 detik yang dibuat saat percobaan kedua, dan menempatkannya di posisi start ke-30.
"Kualifikasi berjalan sulit karena suhu yang sangat tinggi. Awalnya, saya tidak merasa terlalu nyaman. Dengan ban pertama saya banyak slidding. Setelah kembali ke pit, kami memakai ban yang lain dan terasa jauh lebih baik," kata Dimas dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com.
"Saya banyak menghabiskan waktu dengan membalap sendirian, dan baru pada akhir sesi saya bisa bergabung dengan grup. Sayangnya, saya berada di urutan ke-30. Tetapi, saya mendapatkan banyak data penting, dan kami akan memikirkan setup terbaik yang akan dipakai saat balapan"