Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Swiss Innovative Investors, Sam Lowes, patut berbangga setelah tampil moncer saat menjalani balapan Moto2 seri Catalunya pada Minggu (17/6/2018).
Pebalap yang musim lalu tampil di kelas MotoGP itu berhasil tampil impresif dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Catalunya, Spanyol, meski mendapat kendala.
Sam Lowes sebenarnya berhasil mengamankan posisi sembilan di grid, akan dirinya terpaksa start dari posisi paling belakang belakang.
Sebuah masalah pada pompa bensinnya saat balapan akan dimulai membuat Lowes harus rela memulai balapan dari posisi paling buncit.
Namun begitu, Lowes berhasil tampil impresif hingga akhirnya finis di posisi sembilan.
Lowes pun merasa bangga setelah berhasil mendahului 24 pebalap dalam balapan yang berlangsung selama 21 lap tersebut.
"Setelah masa-masa yang sulit ini, saya bisa merasa bangga dengan raihan saya pekan ini," ujar Lowes dikutip Bolasport.com dari situs resmi MotoGP.
Setelah menjalani balapan seri GP Catalunya, Lowes bakal kembali berkompetisi bersama pebalap lainnya dua pekan lagi.