Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, tidak mempermasalahkan cuaca pada akhir pekan ini saat digelarnya seri balap kedelapan MotoGP Belanda, 29 Juni-1 Juli 2018.
Seperti diketahui, tim Movistar Yamaha masih mengalami masalah pada perangkat elektonik yang berimbas pada performa ban.
Berdasarkan ramalan cuaca, Sirkuit Assen diprediksi akan dilanda cuaca panas pada akhir pekan ini. Sebuah kondisi cuaca yang seringkali berbuah petaka bagi Valentino Rossi dan Maverick Vinales.
(Baca Juga: Pra-Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021 - Indonesia Dapat 2 Foul Out, Jamarr Andre Johnson Jadi Penyelamat)
"Saya tidak berpikir begitu. Dan saya tidak berharap begitu (cuaca panas menjadi masalah)," kata Valentino Rossi saat jumpa pers jelang MotoGP Belanda, Kamis (28/6/2018).
"Tahun lalu kami memiliki akhir pekan yang sangat klasik di Assen, cuaca berubah-ubah saat sesi hari Sabtu, itu sangat menyulitkan karena banyak sesi berlangsung setengah-setengah," lanjutnya.
Saat Rossi memenangi balapan MotoGP Belanda pada musim lalu, perlombaan berlangsung dalam kondisi lintasan basah.
Kemenangan tersebut sekaligus menjadi kemenangan terakhir yang diperoleh Yamaha hingga saat ini.
Meski demikian, Valentino Rossi optimistis bisa meraih hasil bagus pada hari Minggu nanti, terutama untuk meraih kemenangan.
(Baca Juga: Valentino Rossi Nantikan Duel dengan Anak Didiknya pada Musim 2019)
"Tentu saja, seperti orang lain, saya lebih memilih akhir pekan yang baik di mana Anda dapat bekerja," ujar Rossi.
"Lagi pula saya tidak berpikir bahwa cuaca di Assen bisa sangat sangat panas. Jadi saya harap kami bisa kuat dengan Yamaha," ucap dia memungkasi.