Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Tangki atau Sasis tetapi Ini yang Jadi Faktor Utama Kebangkitan Jorge Lorenzo Musim Ini

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 8 Agustus 2018 | 18:24 WIB
Jorge Lorenzo merayakan hasil kualifikasi MotoGP Jerman bersama kru Ducati. (DOK. MOTOGP)

"Lebih dari segalanya adalah pengalaman dengan motor ini," kata Lorenzo dikutip BolaSport.com dari Crash.net.

"Lebih besar dari tahun lalu dan saya memahami banyak hal yang tahun lalu tidak saya ketahui. Cara mengendarai motornya, bagaimana menghabiskan energi lebih sedikit dari ban juga fisik," ucapnya menambahkan.

Jorge Lorenzo juga menjelaskan bahwa dia juga menyiapkan strategi berbeda untuk menyerang pada lap-lap terakhir alih-alih melesat sejak awal seperti yang biasa dilakukannya.

"Kami juga melakukan persiapan juga untuk menyerang pada penghujung balapan dan untuk berjuang dengan strategi lainnya," komentar Lorenzo.

(Baca Juga: Meski Terlihat Seram, Pegulat Legendaris WWE Ini Terpilih Jadi Walikota)

Sementara itu, Jorge Lorenzo bisa saja kembali berada di podium teratas saat menghadapi seri balap MotoGP Austria.

Karakter Red Bull Ring yang mendukung kekuatan mesin Ducati menjadi bekal khusus bagi Lorenzo untuk meraih kemenangan ketiga pada musim ini.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P