Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Duel sengit tersaji saat Jorge Lorenzo bersaing sengit dengan Marc Marquez pada MotoGP Austria 2018 yang digelar Minggu (12/8/2018).
Jorge Lorenzo sukses tampil sebagai pemenang usai menuntaskan 28 putaran balapan di Red Bull Ring sebagai yang tercepat.
Peringkat kedua ditempati oleh Marc Marquez (Repsol Honda) yang sempat terlibat pertarungan alot dengan Lorenzo sepanjang MotoGP Austria 2018 berlangsung.
Sementara itu, posisi tiga diduduki oleh pebalap Ducati lainnya, Andrea Dovizioso, yang sempat menyodok ke peringkat pertama pada awal balapan.
Jalannya Balapan MotoGP Austria 2018:
Andrea Dovizioso yang memulai balapan dari peringkat dua berhasil melakukan start sempurna yang membawanya memimpin jalannya lomba usai mendahului Marc Marquez.
Marquez pun melancarkan serangan ke Dovizioso pada tikungan ketiga yang justru membuat kedua pebalap sedikit melebar.
Hal itu langsung dimanfaatkan oleh Jorge Lorenzo dengan masuk ke celah yang ada dan membuatnya memimpin pada akhir lap pertama.
#MotoGP: Plenty of drama in the opening lap. Lorenzo takes the lead while Dovizioso falls to 3rd behind Marquez!#AustrianGP pic.twitter.com/J7ar72F8Tq
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) August 12, 2018
Satu lap berselang, Marquez berhasil kembali mengambil alih posisi terdepan usai sukses melakukan manuver pada saat memasuki tikungan ketiga.