Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andrea Dovizioso Ungkap Alasan Gagal Menempel Jorge Lorenzo-Marc Marquez Saat MotoGP Austria 2018

By Doddy Wiratama - Minggu, 12 Agustus 2018 | 21:03 WIB
Andrea Dovizioso saat sesi kulifikasi MotoGP Austria di Red Bull Ring, Austria, Sabtu (11/8/2018). (DOK. MOTOGP)

Balapan MotoGP Austria 2018 pada Minggu (12/8/2018) berlangsung sengit saat Jorge Lorenzo dan Marc Marquez terlibat duel alot hingga memasuki lap terakhir.

Sebelum duel sengit antara Jorge Lorenzo dan Marc Marquez tersaji, balapan yang berlangsung di Red Bull Ring itu sempat dipimpin oleh Andrea Dovizioso.

Memulai lomba dari urutan kedua, Dovizioso mampu melakukan start sempurna dan menyodok ke peringkat terdepan.

Sayang, pebalap Ducati itu tak mampu bertahan cukup lama karena Lorenzo dan Marquez berhasil mendahului Dovizioso pada lap pertama.

Andrea Dovizioso sempat berusaha untuk terus menempel dua pebalap asal Spanyol itu dari peringkat ketiga.

Andrea Dovizioso perlahan-lahan mulai tampak keteteran mengimbangi kecepatan Lorenzo-Marquez dan makin tertinggal jauh dari kedua pebalap.

Dovizioso pada akhirnya menyudahi MotoGP Austria 2018 di peringkat tiga dengan jarak waktu 1,656 detik dari Jorge Lorenzo yang memenangi balapan.

(Baca Juga: Hasil MotoGP Austria 2018 - Menangi Duel Sengit atas Marc Marquez, Jorge Lorenzo Lanjutkan Dominasi Ducati)

Andrea Dovizioso pun mengungkapkan alasan mengapa dirinya gagal terus menempel Jorge Lorenzo dan Marc Marquez dalam perebutan puncak podium di Austria.

"Sayangnya saya hanya finis ketiga dan tak bisa berkendara dengan cara seperti yang saya inginkan. Sejujurnya saya sudah kehilangan daya cengkeram ban," kata Dovizioso dikutip BolaSport.com dari Crash.

"Saya berusaha mendahului mereka tetapi ban saya sudah aus. Saya sangat kecewa karena kami memiliki kecepatan yang bagus," ujar pemilik nomor balap 04 itu menambahkan.

Balapan MotoGP Austria 2018 sendiri pada akhrinya dimenangi oleh Jorge Lorenzo sedangkan Marc Marquez finis kedua.

Dengan demikian, pebalap Ducati tercatat selalu tampil sebagai pemenang MotoGP Austria sejak kembali digelar di Red Bull Ring pada musim 2016.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P