Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Finis Keempat di Austria, Cal Crutchlow Sudah Bicara Target untuk Balapan Selanjutnya

By Bayu Nur Cahyo - Senin, 13 Agustus 2018 | 16:20 WIB
Momen perayaan juara Cal Crutchlow di MotoGP Argentina 2018. (DOK. LCR HONDA TEAM)

Pebalap dari tim LCR Honda, Cal Crutchlow, menanggapi hasil yang diraihnya pada MotoGP Austria 2018.

Pada balapan yang digelar di Red Bull Ring itu Cal Crutchlow berhasil finis di urutan empat di belakang Andrea Dovizioso (Ducati).

Menurut pebalap 32 tahun itu, hasil sesi balapan yang digelar siang itu sudah menunjukkan peningkatan.

(Baca juga: Finis di Urutan Enam, Valentino Rossi Ungkap 2 Perasaan Berbeda yang Dialaminya)

"Saya jelas senang dengan hasil ini, saya finis di urutan 15 di Austria pada beberapa tahun yang lalu. Jadi finis di urutan empat adalah sebuah langkah besar," kata Crutchlow yang dilansir BolaSport.com dari Crutchlow.lcr.mc.

Lebih lanjut, Cal Crutchlow pun mengungkapkan bahwa hasil yang diraih pada MotoGP Austria 2018 merupakan bekal yang berharga untuk seri balapan selanjutnya.

"Pergi dari sini (Austria) dengan poin berharga dan hasil bagus di beberapa balapan membuat saya bisa bersiap untuk Silverstone dalam dua minggu lagi," tutur Crutchlow.

Pada seri balapan selanjutnya, Cal Crutchlow juga membeberkan target yang akan diraihnya nanti di depan publiknya sendiri.

"Finis di urutan lima besar akan menjadi target dan saya menargetkan untuk bisa meraih podium di depan publik sendiri," ucap Crutchlow.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on