Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, mengaku senang atas hasil yang dia raih di sesi kualifikasi MotoGP San Marino 2018, Sabtu (8/9/2018).
Maverick Vinales sukses tampil bagus di sesi kualifikasi dan mencatat waktu lap 1 menit 31,950 detik yang membuatnya akan start di urutan ketiga pada sesi balapan MotoGP San Marino.
"Hasil yang bagus sehingga (saya) punya kesempatan memulai balapan dari barisan depan," kata Vinales yang dilansir BolaSport.com dari situs resmi tim Movistar Yamaha.
"Saya rasa kami memulai pekan ini dengan sangat baik, jadi kami punya ritme yang bagus untuk sesi balapan dan motornya juga melaju dengan baik," ujar dia menambahkan.
(Baca juga: Marc Marquez: Jangan Cemas Lorenzo, Saya Tak Pikirkan Sikap Rossi)
Vinales juga mengungkapkan bahwa saat ini motor Yamaha M1 nya sudah berkembang.
Hal tersebut ternyata adalah buah dari berbagai tes yang sudah dilakukan Maverick Vinales dan para kru timnya.
"Kami perlu membuat beberapa pengaturan di beberapa sektor, tetapi sejujurnya saya sangat senang dengan hasil ini," tutur Vinales.
"Usaha yang sudah kami jalani sejak tes di Misano sangat membantu, sekarang saya merasa lebih baik dengan motor Yamaha M1. Namun catatan waktu saya seharusnya bisa lebih baik karena terganjal ban depan yang licin," terangnya.
(Baca juga: Kristina Vogel, Sang Peraih Medali Emas Olimpiade yang Kini Lumpuh)