Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita MotoGP - Andrea Dovizioso Ogah Klaim Motor Ducati Jadi yang Terbaik di Musim 2018

By Bayu Nur Cahyo - Rabu, 12 September 2018 | 03:45 WIB
Pebalap MotoGP dari tim Ducati, Andrea Dovizioso, merayakan kemenangannya di GP San Marino, 9 September 2018 di Sirkuit Misano. (TIZIANA FABI/AFP)

Pebalap MotoGP, Andrea Dovizioso, memberikan gambaran tentang seberapa berhasilnya perkembangan motor Ducati di MotoGP 2018.

Andrea Dovizioso sukses meraih kemenangan di sesi balapan MotoGP San Marino, Minggu (9/9/2018).

Saat ini motor Ducati pun sudah mencatat tiga dobel podium untuk pebalap tim pabrikannya, yaitu Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo.

Banyak kalangan menilai bahwa saat ini motor Ducati adalah motor yang paling berkembang di antara para kontestan.

Menanggapi penilaian tersebut, Dovizioso pun memberikan komentarnya.

(Baca juga: Legenda Honda: Catatan Buruk MotoGP San Marino Ada Pada Valentino Rossi)

"Tak ada seorang pun yang bisa mengetahui hal itu. Mungkin mereka benar dan mungkin tidak," kata Andrea Dovizioso yang dikutip BolaSport.com dari Speedweek.

Pebalap yang akrab disapa Dovi tersebut belum berani menilai bahwa saat ini motor Ducati menjadi motor terbaik di MotoGP.

Namun demikian, ada hal yang dia ketahui dengan jelas tentang pengalaman melaju di MotoGP 2018.

"Yang jelas adalah kami sudah mengembangkan situasi tim ini sejak tahun lalu," ujar Dovi.

(Baca juga: Valentino Rossi Finis di Posisi Ke-7, Direktur Yamaha Bingung Motornya Bertingkah Aneh)

"Tetapi, hanya saya dan Jorge Lorenzo yang melaju kuat dengan Ducati (sementara pebalap satelitnya belum)," terangnya lagi.

Saat ini Andrea Dovizioso berada di peringkat dua klasemen sementara MotoGP 2018.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P