Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perkembangan Kondisi Jorge Lorenzo Pasca-insiden Horor FP2 MotoGP Thailand

By Bayu Nur Cahyo - Jumat, 5 Oktober 2018 | 16:22 WIB
Jorge Lorenzo mengalami crash pada balapan MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Minggu (9/9/2018). (AUTOSPORT.COM)

Jorge Lorenzo mengalami insiden kecelakaan parah ketika menjalani FP2 MotoGP Thailand 2018, Jumat (5/10/2018) dan kini tim medis sudah mengeluarkan pernyataannya.

Jorge Lorenzo sempat dilarikan ke medical center yang ada di kawasan Sirkuit Internasional Chang, Buriram, Thailand.

Hal tersebut dikarenakan sang pebalap mengalami kecelakaan horor yang bisa mengancam penampilannya di sesi balapan MotoGP Thailand 2018 nanti.

(Baca juga: Penasaran dengan Ana Carrasco, Marc Marquez Berikan Pertanyaan Khusus)

Apalagi, pebalap asal Spanyol itu belum sembuh total dari cedera yang didapatnya dari seri MotoGP Aragon lalu.

Namun demikian, dilansir BolaSport.com dari Twitter resmi MotoGP, pihak tim medis sudah mengonfirmasi bahwa kondisi badan Lorenzo baik-baik saja.

"Perkembangan informasi dari tim medis, Lorenzo dinyatakan sehat setelah insiden jatuh pada sesi FP2," tulis MotoGP di Twitternya.

Lorenzo belum boleh senang dulu, karena saat ini pihak medis masih akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mengetahui kondisi kesehatan tubuhnya.

"Lorenzo sedang menjalani pemeriksaan medis lebih lanjut, tetapi sudah dinyatakan sehat pascainsiden di FP2," tulis MotoGP lagi.