Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Jepang 2018 - Marc Marquez Ungkap Penyebab Hanya Mampu Raih Posisi Ke-6

By Samsul Ngarifin - Sabtu, 20 Oktober 2018 | 19:16 WIB
Marc Marquez saat tampil pada kualifikasi MotoGP Jepang di Twin Ring Motegi, Jepang, Sabtu (20/10/2018). (DOK. MOTOGP)

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengungkapkan alasan dia gagal meraih hasil bagus pada kualifikasi MotoGP Jepang.

Marc Marquez hanya mampu menempati posisi keenam pada sesi yang berlangsung di Twin Ring Motegi, Jepang, Sabtu (20/10/2018).

Pebalap kelahiran Cervera, Spanyol, itu hanya mampu mencatatkan waktu putaran 1 menit 44,889 detik.

(Baca Juga: MotoGP Jepang 2018 - Jack Miller Siap Bantu Andrea Dovizioso Tunda Pesta Marc Marquez)

Marquez menjelaskan bahwa hasil yang diperolehnya pada kualifikasi tak lepas dari kecelakaan yang dialaminya pada FP4.

"Saya tidak terlalu berharap karena dua motor yang saya gunakan sangat berbeda," kata Marc Marquez dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

"Saya terjatuh pada FP4 dengan motor yang saya kuasai. Saya tidak memiliki waktu untuk mempersiapkan motor lain dengan cara terbaik," tuturnya.

Selain itu, pemegang enam gelar juara dunia itu juga mengaku kesulitan kala tampil di Twin Ring Motegi.

Marquez akan mencoba memulai balapan dengan baik mengingat pesaing terdekatnya, Andrea Dovizioso, berhasil meraih pole position.

"Di sini saya selalu kesulitan, tetapi race pace pada FP4 sangat bagus, jadi saya senang. Untuk besok, saya akan bergantung pada pilihan ban," ujar Marquez lagi.

"Saya akan berusaha memulai balapan dengan baik dan sangat penting untuk mengelola balapan dengan lebih baik," lanjutnya.

Balapan MotoGP Jepang bakal berlangsung pada Minggu (21/10/2018) pukul 12.00 WIB dan disiarkan langsung oleh Trans7.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P