Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Giliran Rafid Topan yang Gantikan Anak Didik Rossi pada Moto2 Malaysia

By Samsul Ngarifin - Rabu, 31 Oktober 2018 | 16:22 WIB
Pebalap Yamaha IRC KYT Crimpie Syafina Racing Team, Rafid Topan Sucipto, berpose dengan trofi kemenangannya pada balapan kedua kelas Sport 250cc seri pertama Indospeed Race Series (IRS) 2017 di Sirkuit Sentul, Kabupaten Bogor, Minggu (19/3/2017). (NUGYASA LAKSAMANA/JUARA.NET)

GP Malaysia 2018 tampaknya menjadi seri balap yang menggembirakan bagi para pebalap muda Indonesia.

Sebab, dua pebalap muda Indonesia akan ikut serta pada seri balap yang berlangsung di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, 2-4 November 2018.

Dua pebalap Indonesia tersebut adalah Dimas Ekky Pratama dan Rafid Topan Sucipto.

Baca Juga:

Dimas Ekky Pratama ditunjuk untuk menggantikan pebalap tim Tech3 di kelas Moto2, Bo Bendsneyder.

Adapun, Rafid Topan akan menggantikan anak didik Valentino Rossi, Stefano Manzi, di tim Forward Racing.

"Tim Forward menyambut hangat Rafid Topan dan berharap yang terbaik untuk tiga hari balapan di Sepang," demikian pernyataan resmi tim Forward Racing.

Stefano Manzi terpaksa absen pada balapan Moto2 Malaysia 2018 karena mengalami cedera di tangan kiri.

Saat ini, jebolan VR46 Riders Academy itu sudah kembali ke Italia untuk memulihkan cederanya.

Rafid Topan melakoni debut di kelas Moto2 pada seri balap alias grand prix (GP) Valencia 2012.

Satu musim selanjutnya, Rafid Topan menjalani satu musim penuh di kelas Moto2.

Selain itu, Rafid Topan juga pernah tampil pada CEV Superstock 600 European Championship 2016.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

The Icon... syuperrr... . #fcbarcelona #juventus #lionelmessi #cristianoronaldo

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P