Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Malaysia 2018 - Valentino Rossi: Beruntung Sesi Kualifikasi Tetap Berjalan

By Samsul Ngarifin - Sabtu, 3 November 2018 | 17:12 WIB
Valentino Rossi saat sesi latihan bebas MotoGP Malaysia di Sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (2/11/2018). (DOK-YAMAHA MOTOGP)

Pebalap Movsitar Yamaha, Valentino Rossi, bersyukur sesi kualifikasi MotoGP Malaysia tetap berlangsung.

Sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (3/11/2018), sempat berhenti satu jam lebih.

Hujan yang mulai turun sejak latihan bebas keempat (free practice 4/FP4) membuat lintasan tergenang air.

Baca Juga:

Setelah trek kembali dibuka, beberapa area lintasan masih tergenang air.

Kondisi tersebut membuat Valentino Rossi memilih pilihan ban depan wet-medium dan ban belakang wet-soft.

"Pada akhirnya trek mengering secara cepat. Ban soft bagus, tetapi mungkin ban medium akan menjadi pilihan lebih baik bagi saya," kata Valentino Rossi dikutip BolaSport.com dari Crash.

Pemegang sembilan gelar juara dunia itu pada akhirnya berhasil mengakhiri sesi kualifikasi di posisi ketiga.

Rossi berhasil mencatatkan waktu putaran 2 menit 2 menit 13,009 detik.