Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Sebut Jorge Lorenzo Akan Cepat Belajar seperti Dirinya

By Bayu Nur Cahyo - Selasa, 6 November 2018 | 11:42 WIB
Marc Marquez dan Jorge Lorenzo. ( DOK. MOTOGP )

pebalap MotoGP asal Spanyol, Marc Marquez, menilai bahwa calon duetnya yaitu Jorge Lorenzo akan cepat beradaptasi dengan motor dari tim Honda.

Jorge Lorenzo yang akan tiba di tim Repsol Honda saat musim 2018 berakhir sudah disambut baik oleh Marc Marquez.

"Kedatangannya di garasi (Honda) merupakan tambahan gelar juara lain," kata Marquez yang dikutip BolaSport.com dari Marca.

Baca juga:

"Akan memungkinkan dengan kedatangannya bisa membawa udara segar di garasi," ujar Marquez menambahkan.

Pebalap berjulukan The Baby Alien itu juga memprediksi bahwa Jorge Lorenzo akan cepat belajar dengan semua komponen-komponen Honda.

"Saya merasa Jorge bisa belajar banyak hal seperti saya belajar dari Dani Pedrosa," tutur Marquez.

Jorge Lorenzo tidak memperpanjang kontraknya bersama tim Ducati yang habis pada akhir musim 2018 ini.

X-Fuera pun sudah setuju untuk menerima pinangan dari Repsol Honda dan akan berduet dengan Marc Marquez pada MotoGP 2019 nanti.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on