Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Masih Menebak-nebak Rencana Tim Yamaha

By Bayu Nur Cahyo - Kamis, 22 November 2018 | 09:32 WIB
Valentino Rossi memberikan komentar saat menyelesaikan tes IRTA di Valencia, Spanyol soal tim Movistar Yamaha. ( DOK. YAMAHA MOTOGP )

Valentino Rossi menuntaskan tes hari kedua IRTA yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol dengan berada di urutan sembilan.

Valentino Rossi meraih catatan waktu lap tercepat 1 menit 31,371 detik pada tes IRTA yang digelar di hari kedua, Rabu (21/11/2018).

Kendati sudah menjajal motor Yamaha M1 terbaru untuk kejuaraan MotoGP 2019, Valentino Rossi mengaku belum mengetahui rencana dari tim Movistar Yamaha.

Baca juga:

"Kami punya waktu untuk membawa mesin terbaru lainnya, tetapi saya tak tahu soal rencana Yamaha," kata Rossi dilansir BolaSport.com dari Marca.

"Jika mesin yang saya pakai ini adalah salah satu dari rencana mereka, mungkin di bulan Februari Yamaha akan membawa sesuatu yang lebih bagus," ujar Rossi menambahkan.

Pebalap yang akrab disapa Vale itu juga memprediksi bahwa Yamaha baru akan memutuskan rencana untuk musim depan pada tahun 2019 nanti.

"Saya pikir mereka akan membuat keputusan pada tahun depan di bulan Maret," tutur Valentino Rossi.

"Bagi saya, kami harus segera membuat keputusan pada tes pramusim di Malaysia nanti, tetapi membuat keputusan di sini tidak terlalu sulit sebenarnya," terang Rossi.

Tes IRTA yang digelar di Valencia dilangsungkan dalam dua hari yaitu pada tanggal 20-21 November 2018.

Rekan setim Valentino Rossi, Maverick Vinales, mampu menjadi pebalap dengan catatan waktu tercepat dalam dua sesi tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P