Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kehadiran Johann Zarco dan Dani Pedrosa akan Bantu Pengembangan Motor KTM

By Samsul Ngarifin - Kamis, 6 Desember 2018 | 16:06 WIB
Dani Pedrosa (kiri) dan Johann Zarco (kanan) saat beraksi pada sesi balapan MotoGP Austria 2018 yang berlangsung Minggu (12/8/2018). (twitter.com/HRC_MotoGP)

Pelatih pribadi Valentino Rossi, Luca Cadalora, menyebut kedatangan Johann Zarco dan Dani Pedrosa akan membantu tim KTM.

Johann Zarco sudah menjalani debut di atas motor KTM RC16 pada tes pramusim MotoGP 2019 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol.

Namun, hingga tes di Jerez, Spanyol, pebalap berkebangsaan Prancis itu masih kesulitan beradaptasi dengan motor KTM RC16.

(Baca Juga: Ingatkah Ketika Zarco Dorong Motor? Berikut Penjelasan Berapa Borosnya Motor MotoGP)

Meski demikian, mantan pebalap Monster Yamaha Tech3 itu merasa terus mengalami peningkatan dalam dua tes pramusim tersebut.

"Feeling saya dengan KTM membaik. Waktu putaran masih lambat, tetapi ketika saya meningkat, saya akan konsisten," kata Zarco yang dikutip BolaSport.com dari Corsedimoto.

"Saya pikir positif karena kami membuat paket kami selalu lebih baik di setiap keluar tikungan," ucap dia melanjutkan.

Di lain sisi, Dani Pedrosa yang menjadi pebalap penguji KTM pada musim depan belum memulai pekerjaan.

Pebalap berkebangsaan Spanyol itu baru akan memulai tes bersama KTM sebelum Natal di Sirkuit Jerez.

Kedatangan kedua pebalap top itu dipercaya Luca Cadalora bisa menemukan kekurangan dari KTM RC16.

"Sesuatu dengan dinamika motor tidak benar (RC16), tetapi dengan Zarco dan Pedrosa, mereka akan segera tahu," tutur dia.

KTM tercatat baru dua tahun berkompetisi di kelas MotoGP dan pembangunan motor KTM RC16 dilakukan pada tahun 2015.

Meski demikian, KTM sudah mampu meraih satu podium ketika Pol Espargaro berhasil finis di urutan ketiga pada balapan MotoGP Valencia 2018.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kalahkan Piala Dunia, Asian Games jadi tagar olahraga yang paling banyak digunakan di Twitter Indonesia. #asiangames2018 #worldcup #twitter

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P