Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap MotoGP asal Spanyol, Jorge Lorenzo, mengaku menyukai seragam Honda ketika dia resmi mengenakannya pada Rabu (2/1/2019).
Jorge Lorenzo memamerkan seragam Honda saat menjalani wawancara dengan MotoGP.com. Dia mengunggah foto dengan mengenakan seragam Repsol Honda melalui twitter pribadinya @lorenzo99.
"Saya suka warnanya. Warna favorit saya selalu putih, merah dan hitam, dan sekarang kami dapat menambahkan oranye ke dalamnya. Mereka adalah warna yang mewakili kesuksesan, dengan banyak kemenangan dan Kejuaraan Dunia selama 25 tahun terakhir," kata Lorenzo.
"Saya sangat bangga menjadi bagian dari keluarga ini dan dapat berkontribusi untuk membuat tim ini semakin kuat," ucap Lorenzo seperti dilansir BolaSport.com dari laman MotoGP.
Lorenzo bergabung dengan Honda mulai musim 2019 setelah dua musim sebelummnya memperkuat tim Ducati.
Pebalap berusia 31 tahun ini sudah berkarier di kelas premier selama 11 tahun.
Dalam rentang waktu tersebut, dia sudah mengoleksi tiga gelar juara dunia MotoGP pada 2010, 2012, dan 2015.
"These colors represent success, above all else... Many wins and many titles in these past 25 years. I'm very proud to belong to this family and offer my contribution to make the team even stronger." pic.twitter.com/W5tDCLvcOU
— Jorge Lorenzo (@lorenzo99) 2 Januari 2019
Sebelumnya, dia merebut titel juara dunia di kelas 250cc pada 2006 dan 2007.
Kini, dia siap menjajal Honda RC213V untuk mengarungi persaingan MotoGP 2019.
"Repsol Honda mungkin tim paling sukses dalam sejarah MotoGP. Mereka memiliki kemenangan dan gelar terbanyak. Untuk membandingkan mereka dengan tim sepak bola, mereka akan menjadi Barca atau Real Madrid," tutur Lorenzo,
"Tidak ada tim di MotoGP dengan lebih banyak gelar dan lebih penting di dunia daripada mereka," ujar Lorenzo.
Ketika pertama kali memasuki tim Repsol Honda, Lorenzo tampak tersenyum lebar dan dia mengakui bahwa hal tersebut muncul secara alami.
"Semuanya sangat menarik, sangat baru dan menyenangkan. Ketika perasaan awalnya baik, Anda bisa tahu lebih banyak dari ekspresi Anda," ujar Lorenzo.
Saat pertama kali mencoba motor baru, Lorenzo merasa cocok dengan dimensi motornya.
Baca juga:
"Ini adalah motor yang lebih ringkas, kecil, dan rendah sehingga saya dapat membungkuk lebih baik karena musim lalu, saya mengendarai motor yang lebih tinggi. Dengan motor Honda, saya merasa sedikit lebih percaya diri ketika memasuki tikungan," ucap Lorenzo.
"Semakin Anda dekat dengan tanah, semakin banyak keyakinan yang Anda miliki. Saya memiliki kesan pertama yang positif dengan Honda dan saya melihat banyak potensi disana," ujar Lorenzo.
Menurut Lorenzo, kesan pertama Repsol Honda yang positif tampak saat tim memberikan apa yang dia minta.
"Honda mencatat semua yang saya butuhkan dan dalam beberapa hari semuanya sudah siap. Kami memiliki tangki bahan bakar hampir seratus persen sesuai dengan keinginan saya," ucap Honda.
Sebelum resmi mengarungi persaingan balapan musim 2019, Lorenzo dan pebalap MotoGP lainnya akan menjalani tes di Sirkuit Sepang, Malaysia pada 6 Februari mendatang.