Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Lap Pertama, Pebalap F1 Ini Alami Nasib Apes di GP Hungaria

By Samsul Ngarifin - Minggu, 30 Juli 2017 | 19:23 WIB
Mobil Daniel Ricciardo (Red Bull Racing) pada Free Practice 3 GP Hungaria, Sabtu (29/7/2017) (twitter/redbullracing)

Pebalap tim Red Bull, Daniel Ricciardo, harus mengakhiri balapan lebih cepat pada Grand Prix Hungaria di Sirkuit Hungaroring, Minggu (30/7/2017).

Mobil F1 milik Ricciardo mengalami masalah pada lap pertama dan tidak bisa melanjutkan balapan sampai akhir.

Insiden terjadi saat rekan satu tim Ricciardo, Max Verstappen, manabrak bagian samping mobil Daniel Ricciardo pada tikungan kedua.

Beruntung Ricciardo masih bisa mengendalikan mobilnya, namun usai melewati tikungan ketiga, mobilnya tidak bisa dikendalikan dan berhenti.

Usai insiden tersebut, safety car masuk ke dalam sirkuit untuk menunggu mobil F1 Ricciardo dipindahkan.

Max Verstappen mendapatkan hukuman penalti 10 detik karena insiden dengan rekan satu timnya itu.

Ini adalah kali pertama Daniel Ricciardo keluar dari balapan pada lap pertama.

Pada Grand Prix Hungaria ini, Daniel Ricciardo memulai balapan dari posisi ke-6.