Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dilelang, Ini Harga Mobil Juara Milik Michael Schumacher pada F1 Musim 2001

By Aditya Fahmi Nurwahid - Kamis, 28 September 2017 | 10:43 WIB
Michael Schumacher saat mengendarai mobil Ferrari F2001 pada F1 musim 2001. (F1 FANATIC)

 Formula 1 musim 2001 merupakan salah satu musim bersejarah pada perlombaan jet darat ini, terutama bagi pebalap Ferarri saat itu,  Michael Schumacher.

Pasalnya, Schumacher pada musim tersebut mencuri gelar kedua dari lima gelar beruntun yang ia ciptakan pada musim 2000-2004.

Schumi pada musim 2001 juga memenangi gelar juara dunia dengan rekor marjin 58 poin dengan pebalap kedua.

Dari 17 seri balapan yang digelar pada musim 2001, Michael Schumacher berhasil naik podium sebanyak 14 kali. 

Schumi yang berhasil 14 kali naik podium mencatatkan sembilan kemenangan diantaranya.

(Baca Juga: F1 Inginkan Ada Leicester City Baru di Kejuaraan Mendatang)


Kolase foto F2001 yang dikendarai Michael Schumacher di F! musim 2001.(THE DRIVE)

Perusahaan lelang, RM Sotheby's, akan melelang mobil Schumacher yang digunakan pada GP Hungaria dan GP Monaco musim 2001.

Mobil F2001 dengan kode #211 ini dijamin oleh pihak pelelang berada dalam kondisi maksimal dalam performa maupun kondisi sasis.

Mobil ini memiliki spesifikasi dengan mesin berkekuatan 800 tenaga kuda V-10.

Harganya? Anda harus merogoh kocek sekitar 4 juta dolar Amerika atau lebih dari 54 miliar rupiah agar mobil tersebut bisa datang ke garasi rumah anda.