Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Brendon Hartley resmi mengisi posisi Pierre Gasly sebagai pebalap Scuderia Toro Rosso untuk seri Formula 1 (F1) di Circuit of the Americas (COTA), Austin, Texas, Amerika Serikat, 20-22 Oktober 2017.
Brendon Hartley yang merupakan pebalap dari Selandia Baru mengaku siap menjalani tantangan barunya itu.
Sebelum direkrut Toro Rossi, Hartley sedang berkompetisi di ajang FIA World Endurance Championship.
Dia pernah memenangi balapan Le Mans 24 Hours dan sempat mengikuti Formula Renault 3.5.
Berkat pengalamannya tersebut, Hartley direkrut Toro Rosso untuk menggantikan Gasly yang memilih ikut balapan Super Formula.
Keputusan itu diumumkan pada Jumat (13/10/2017).
(Baca juga: Demi Atasi Persoalan Teknis, Scuderia Ferrari Rekrut Perempuan asal Spanyol)
"Sungguh pekan yang gila. Hal ini terjadi begitu cepat," kata Hartley yang dikutip Bolasportcom dari Autosport.
"Saya harus belajar dalam waktu satu pekan ini, tetapi jujur saja, saya sudah merasa siap," tutur pebalap berusia 27 tahun tersebut.
Sebagai pebalap, Hartley memang tak bisa dipandang sebelah mata.
Dia pernah bekerja dengan sosok sekaliber Mark Webber dan Timo Bernhard saat menjalani balapan World Endurance Championship dan Le Mans 24 Hours.
Hartley pun pernah menjalani tes bersama Toro Rosso pada 2009, dan melakoni hal serupa selama satu hari dengan Mercedes pada 2012.
Brendon Hartley to race with us in Austin #USGP @BrendonHartley "What an amazing feeling!"
His full quote on https://t.co/1bR6GCr5pb pic.twitter.com/SkAWsw0Xpx
— Toro Rosso (@ToroRossoSpy) October 13, 2017
"Saya telah mengalami perkembangan signifikan sebagai pebalap. Pekan ini akan menjadi pekan yang sibuk, tetapi saya sangat antusias," ucap Hartley.
Seri GP Amerika Serikat akan dimulai pada 20 Oktober mendatang.
Sesi latihan pertama (P1) akan berlangsung pukul 10.00 waktu setempat atau 22.00 WIB.
Adapun balapan di COTA bakal diselenggarakan pada 22 Oktober pukul 14.00 atau 23 Oktober pukul 02.00 WIB.