Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempat Terkena Penalti di GP Amerika, Max Verstappen Akhirnya Pilih Berdamai dengan Diri Sendiri

By Ignatius Wijayatmo - Minggu, 17 Desember 2017 | 22:08 WIB
Pebalap Formula 1 (F1) yang membela tim Red Bull Racing, Max Verstappen, menutup telinga untuk meredam suara mesin mobil pada sesi latihan pertama GP Australia di Sirkuit Melbourne Grand Prix, Albert Park, Jumat (24/3/2017). (SAEED KHAN/AFP PHOTO)

Max Verstappen akhirnya memutuskan untuk berdamai dengan dirinya sendiri terkait dengan penalti yang ia alami di balapan F1 GP Amerika 2017.

Sebelumnya, pada balapan tersebut Vertsappen sedang bersiap untuk meraih podium usai menyalip Kimi Raikkonen di tikungan.

Namun hal itu dibatalkan setelah Max Vertsappen terkena penalti karena dianggap oleh steward keluar jalur saat menyalip Raikkonen.

Kimi Raikkonen pun berhak atas podium ketiga tersebut sedangkan Max Verstappen harus kembali ke garasi tim Red Bull tanpa piala.

Akibatnya, Verstappen sempat tidak terima dan mengkritik keputusan steward yang menganulir podiumnya.

(Baca Juga: Sang Murid Meyakini Valentino Rossi Bisa Meraih Gelar Ke-10)

"Tentu saja, awalnya reaksi awal Anda adalah seperti: 'Mengapa? Itu adalah langkah (cara menyalip) yang bagus! '" kata Verstappen dikutip BolaSport.com dari Fox Sports Asia.

Akan tetapi, pada akhirnya pebalap asal Belanda itu memilih untuk mengambil sisi positif dari kejadian itu.

Sehingga rekan satu tim Daniel Ricciardo itu bisa berdamai dengan dirinya sendiri.

"Anda selalu perlu fokus pada hal-hal positif, selalu bagus berada di podium, tapi untuk finis keempat setelah memulai balapan keenam masih merupakan hasil yang bagus,"