Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ajang Formula 1 musim 2018 menjadi pertama kalinya hanya ada dua pebalap berkebangsaan Jerman di grid sejak 1996.
Pada musim 2018, Sebastian Vettel (Ferrari) dan Nico Hulkenberg (Renault) menjadi pebalap berkebangsaan Jerman yang berpartisipasi.
Biasanya, setiap musim minimal ada tiga pebalap berkebangsaan Jerman yang saling bertarung di lintasan Formula 1.
Pada musim lalu, masih ada tiga pebalap berkebangsaan Jerman, yakni Sebastian Vettel, Nico Hulkenberg, dan Pascal Wehrlein.
(Baca juga: CEO Ducati Tak Ambil Pusing dengan Status Kontrak Kedua Pebalapnya)
Selain Jerman, Finlandia (Kimi Raikkonen dan Valtteri Bottas) dan Spanyol (Fernando Alonso dan Carloz Sainz) juga hanya diwakili dua pebalap saja.
Sedangkan Prancis menjadi satu-satunya negara yang diwakili oleh tiga pebalap, yakni Esteban Ocon, Romain Grosjean, dan Pierre Gasly.
Sisanya hanya diwakili oleh satu pebalap saja, seperti Meksiko (Sergio Perez), Denmark (Kevin Magnussen), Belgia (Stoffel Vandoorne), Britania Raya (Lewis Hamilton), Rusia (Sergey Sirotkin), Australia (Daniel Ricciardo), Selandia Baru (Brendon Hartley), Belanda (Max Verstappen), Swedia (Marcus Ericsson), Monako (Charles Leclerc), dan Kanada (Lance Stroll).
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on