Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim Ferrari secara resmi meluncurkan mobil baru mereka pada hari Kamis (22/2/2018) di markas mereka yang terletak di Maranello, Italia.
Mobil yang diberi nama SF71H itu akan tampak ngejreng dengan warna merah yang menyelimuti hampir seluruh bodi mobilnya.
Termasuk pada bagian sayap depan, sayap belakang, dan bargeboard yang musim lalu berwarna putih.
(Baca Juga: Warna Merah Mobil Ferrari pada Ajang F1 2018 Diklaim Akan Lebih Gelap)
Bagian pelindung cokcpit atau Halo juga dicat dengan warna dengan logo kuda jingkrak milik Ferrari di bagian tengahnya.
Here is the new car. Discover the #SF71H https://t.co/9poR1oYkLE pic.twitter.com/RS1cPmrZcR
— Scuderia Ferrari (@ScuderiaFerrari) February 22, 2018
Seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi Ferrari, desain dari mobilnya sendiri diperbarui berdasarkan masukan yang mereka dapat dari penggunaan ban yang lebih lebar di musim sebelumnya.
(Baca Juga: Perangkat Pelindung F1 Baru Bisa Menahan Sebuah Bus Tingkat Dua)
Musim depan tim Ferrari masih akan diperkuat oleh Sebastian Vettel dan Kimi Raikkonen.
#SF71H - Discover it now! https://t.co/9poR1oYkLE pic.twitter.com/LHMpKZx0be
— Scuderia Ferrari (@ScuderiaFerrari) February 22, 2018
Setelah musim lalu sempat menggoncang dominasi tim Mercedes, kini tim asal Italia tersebut kembali berjuang untuk meraih gelar juara.
Sekaligus untuk mencegah Mercedes menyamai rekor mereka sebagai juara, baik di kategori pebalap dan konstruktor, selama lima kali berturut-turut pada tahun 2000-2014.