Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tes F2 Sakhir: Simulasi Lomba Sean Gelael Memuaskan

By Jumat, 23 Maret 2018 | 17:50 WIB
Sean Gelael, selalu bagus kalau bicara simulasi lomba. (ARIEF KURNIAWAN/BOLASPORT)

Pebalap Indonesia yang tergabung dalam tim Pertamina Prema Theodore Racing, Sean Gelael, sekali lagi membuktikan dia memang selalu bagus bila bicara simulasi lomba selama tes pramusim.

Seperti pada tes pramusim di Sirkuit Paul Ricard, Prancis, Sean juga membuat usaha yang mengesankan pada tes pramusim terakhir di Sirkuit Sakhir, Bahrain.

Paling tidak hingga hari kedua, Kamis (22/3), seperti yang dilihat dan dilaporkan langsung oleh BOLASPORT dari Sakhir, Sean membuat puas timnya setelah race sim(ulation) atau race run yang dia lakukan pada sore hari.

Pebalap yang didukung oleh Jagonya Ayam ini tentu saja dibandingkan dengan rekan setimnya asal Belanda, Nyck de Vries.

Beberapa pebalap dari tim lain juga melakukan race run atau simulasi lomba, namun dengan program yang berbeda. 

Namun dengan simulasi dengan kondisi yang sama, Sean terlihat kompetitif.

Bahkan pada saat makan malam, Nyck mengakui keunggulan pebalap berusia 21 tahun itu.

"Saya harus belajar pada Sean soal simulasi lomba dan Sean gantian belajar pada saya soal simulasi kualifikasi," ujar Nyck.

Inilah perbandingan waktu Sean dan Nyck.

Sean