Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dibilang Lambat, Si Manusia Es Masa Bodoh

By Any Hidayati - Rabu, 9 Mei 2018 | 16:38 WIB
Pebalap F1 dari tim Ferrari, Kimi Raikkonen, merayakan keberhasilan finis di posisi kedua pada GP Azerbaijan di Sirkuit Baku City, 29 April 2018. (Kirill KUDRYAVTSEV / AFP)

Raikkonen menambahkan jika keberuntungan bukan hal utama yang memastikan hasil yang diraih seorang pebalap.

"Saya tidak mengandalkan keberuntungan, Anda mendapatkan apa yang seharusnya didapatkan. Saya lebih senang jika saya cukup cepat. Itu adalah yang paling utama," kata Raikkonen menambahkan.

(Baca Juga: Begini Ungkapan Kekecewaan Maverick Vinales atas Hasil GP Spanyol 2018)

Jika kecepatan dan keberuntungan berjalan beriringan maka bukan tidak mungkin akan ada hasil baik yang bisa dilihat saat balapan.

"Kami hanya butuh untuk menyatukannya dan saya yakin kami dapat melakukan yang lebih baik," ucap Raikkonen memungkasi.

Meski rajin naik podium di empat seri pertama F1 musim 2018, Raikkonen belum sekalipun finis di posisi pertama.

Pada GP Australia, Raikkonen finis urutan ketiga kemudian gagal finis di GP Bahrain.

Pada dua seri berikutnya Raikkonen kembali naik podium yaitu posisi ke-3 pada seri GP China dan ke-2 pada GP Azerbaijan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P