Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lewis Hamilton Ibaratkan F1 GP Prancis 2018 Seperti Dapat Pekerjaan Pertama, Kok Bisa?

By Any Hidayati - Jumat, 22 Juni 2018 | 15:25 WIB
Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, memacu mobilnya saat menjalani balapan seri ketujuh F1 GP Kanada di Sirkuit Gilles-Villeneuve, Montreal, Kanada, Minggu (10/6/2018). (DOK. MERCEDES-AMG F1)

Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, memiliki firasat baik jelang bergulirnya seri balapan Formula 1 (F1) GP Prancis 2018.

Pebalap Mercedes tersebut mengaku tidak terlalu asing dengan Sirkuit Paul Ricard, Prancis yang tahun ini masuk dalam kalender F1.

"Saya berkendara di sini saat menjalani tes Pirelli tahun lalu. Jadi, saya setidaknya pernah menjajal sirkuit ini," ujar Hamilton seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi Mercedes.

Hamilton mengaku sangat senang dengan kondisi cuaca Paul Ricard yang memiliki atmosfer seperti pekerjaan pertama.

"Cuaca di sini sangat luar biasa dan para panitia telah melakukan yang terbaik," ucap Hamilton.

"Saya sangat ingin mencoba lintasan anyar. Anda tahu kan bagaimana sensasi saat mendapat pekerjaan pertama? Saya ingin mencari pengalaman baru di lintasan ini" kata Hamilton mengumpakan betapa sangat antusias dirinya.

Ini merupakan pengalaman pertama bagi pebalap Inggris Raya tersebut merasakan atmosfer Paul Ricard di balapan resmi F1.

(Baca Juga: Berkat Gelar US Open 2018, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying Sukses Ambil Alih Posisi Puncak Race to Guangzhou 2018)

"Saya telah menjalani balapan seumur hidup dan semuanya berubah menjadi norma. Tetapi, ketika mempersiapkan sirkuit anyar, saya sangat bersemangat untuk segera masuk mobil dan merasakan sensasi lintasan dan balapan baru," kata Hamilton memungkasi.

Sebagai informasi, Sirkuit Paul Ricard, Prancis tercatat terakhir kali menggelar balapan Formula 1 pada 1990 atau setelah 28 tahun vakum.

Tak heran sebagian besar bahkan bisa jadi semua pebalap F1 saat ini belum pernah merasakan balapan F1 di sirkuit ini.

Seri Formula 1 GP Prancis 2018 akan berlangsung mulai hari ini, Jumat (22/6/2018), hingga puncaknya pada Minggu (24/6/2018), di Sirkuit Paul Ricard, Prancis.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P