Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Max Verstappen mengatakan timnya, Red Bull, tidak akan bisa berjuang untuk mendapatkan pole position pada F1 GP Inggris 2018.
Hal tersebut disampaikan Verstappen menyusul sederet insiden buruk yang menimpanya di dua latihan bebas hari pertama GP Inggris yang digelar di Sirkuit Silverstone, Jumat (6/7/2018).
Pada sesi latihan bebas pertama (free practice/FP), pebalap berkebangsaan Belanda itu mengalami kegagalan gearbox sebelum akhirnya jatuh di awal FP2.
Verstappen mengatakan dia kehilangan kendali atas mobil Red Bull yang dikendarainya sampai akhirnya membentur dinding pada puataran pertamanya di FP1.
(Baca Juga: Berita Duka, Atlet Sepeda Indonesia untuk Asian Games 2018 Ditabrak dari Belakang hingga Sepedanya Hancur)
"Saya pikir, saya ingin terlalu cepat. Sementara ban terlalu keras dan saya pun kehilangan kendali," kata Verstappen dilansir BolaSport.com dari Express.
"Setelah kehilangan kendali, saya menabrak dinding pembatas dan merobek bagian belakang sebelah kanan dari mobil," lanjut pebalap berusia 20 tahun itu.
Insiden ini membuat tim Red Bull kehilangan waktu putaran yang berharga sebagai bekal balapan pada Minggu (8/7/2018).
Padahal, sebelum sesi latihan, Verstappen menegaskan bahwa dia memiliki firasat yang baik.