Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bos Renault, Cyril Abiteboul, memberikan tanggapan atas keluhan dari tim Red Bull Racing.
Relasi antara Renault dan Red Bull Racing memang sedikit renggang dalam beberapa tahun terakhir.
Salah satu penyebabnya adalah puasa gelar juara dunia Formula 1 (F1) yang dialami tim Red Bull Racing dalam empat tahun terakhir.
Renault dan Red Bull Racing pernah memiliki kolaborasi yang bagus ketika pebalap Red Bull Racing saat itu, Sebastian Vettel (Jerman), berhasil meraih empat gelar juara dunia secara beruntun dalam periode 2010-2013.
(Baca Juga: Jadwal MotoGP Republik Ceska 2018 dan Klasemen Sementara)
Namun, hal tersebut tak lagi tampak.
Bahkan, tim Red Bull Racing mengeluhkan performa mesin Renault setelah salah satu pebalap mereka, Max Verstappen (Belanda), gagal finis pada balapan GP Hungaria di Hungaroring, Minggu (29/7/2018).
Menanggapi anggapan negatif tersebut, Cyril Aboteboul enggan disalahkan apalagi dikambinghitamkan.
Dia justru balik menyalahkan pihak tim Red Bull Racing soal masalah yang dialami di Hungaroring.