Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil F1 GP Singapura 2018 - Sebastian Vettel Gagal Lakukan Undercut, Lewis Hamilton Finis Terdepan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 16 September 2018 | 21:06 WIB
Pebalap Mercedes Lewis Hamilton berhasil menjadi pemenang balapan F1 GP Singapura di Sirkuit Jalan Raya Marina Bay, Singapura, pada Minggu (16/9/2018). (DOK. MERCEDES-AMG F1)

Balapan seri ke-15 Formula 1 (F1) GP Singapura yang berlangsung di Sirkuit Jalan Raya Marina Bay pada Minggu (16/9/2018) dimenangi oleh pebalap Mercedes Lewis Hamilton.

Lewis Hamilton berhasil menjadi pebalap yang pertama kali menyentuh garis finis pada balapan yang berlangsung selama 61 lap tersebut.

Kemenangan pada balapan GP Singapura menjadi yang ketujuh bagi Lewis Hamilton sepanjang kejuaraan F1 musim 2018. 

Sementara posisi kedua ditempati oleh Max Verstappen (Red Bull Racing) dan Sebastian Vettel (Ferrari) berada di tempat ketiga.

Lintasan yang sempit memakan korban sejak lap pertama. Pebalap Force India Esteban Ocon harus keluar dari balapan setelah menabrak dinding.

Besarnya kerusakan pada mobil milik Ocon membuat bendera kuning dikibarkan. Sebastian Vettel yang berada di tempat ketiga berhasil menyalip Max Verstappen sebelum safety car masuk.

Balapan baru benar-benar kembali dimulai pada lap ke-4. Lewis Hamilton yang memimpin sejak start langsung melesat untuk menjauh dari kejaran rivalnya.

Sebastian Vettel mencoba strategi undercut dengan lebih dulu melakukan pitstop pada lap ke-15.

(Baca Juga: Final Japan Open 2018 - Di Antara Seluruh Finalis, Marcus/Kevin Paling Sukses Redam Permainan Lawan)