Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertandingan lanjutan babak penyisihan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Bola Voli Antar Klub U-17 2017 yang berlangsung di GOR Amongraga, Daerah Istimewa Yogyakarta, Kamis (30/11/2017), sempat terganggu insiden kecil.
Di tengah pertandingan, aliran listrik ke GOR Amongraga tiba-tiba padam.
Padahal, pertandingan nomor putra antara tim Vobgard DKI Jakarta dan tim BMC Ngawi, serta laga nomor putri antara tim Bahana Jabar dan Indonesia Muda Sragen sedang berlangsung.
Saat hal ini terjadi, Vobgard DKI Jakarta tengah unggul 2-0 atas BMC Ngawi, sedangkan Bahana Jabar memimpin 1-0 atas Indonesia Muda Sragen.
(Baca juga: Korea Masters 2017 - Perjalanan Firman Abdul Kholik Berakhir dalam Waktu 1 Jam 11 Menit)
Insiden listrik padam di GOR Amongraga tidak berlangsung lama, hanya sekitar 3 menit.
Pihak panitia penyelenggara yang segera melakukan perbaikan berhasil mengatasi insiden tersebut dalam tempo cepat sehingga pertandingan bisa dilanjutkan kembali.
Berdasarkan jadwal, hari ketiga pelaksanaan kejurnas menjadi hari terakhir untuk menggelar laga-laga babak penyisihan.
Nantinya, semua tim yang menjadi juara dan runner up pada masing-masing pool akan berhak lolos ke babak delapan besar.