Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Quicker andalan voli putri Gresik Petrokimia, Bunga Mitasari optimis timnya bisa menembus Final Four di ajang Proliga musim 2018 meski persiapan sangat singkat.
Pemain berusia 25 tahun ini mengatakan meski merombak hampir semua pemain musim lalu dan hanya mempertahankan empat pemain lama, Gresik Petrokimia tetap bisa bersaing dengan peserta lainnya.
Bahkan, bisa menembus Final Four seperti musim lalu meski persiapan timnya kurang dari satu bulan untuk bertanding di Proliga 2018.
"Tim kita rata-rata dihuni pemain muda, waktu persiapan juga terbilang mepet, hanya sekitar dua puluh hari. Tapi kita optimis menembus Final Four," kata Bunga.
(Baca Juga: Cedera Saat Reli Dakar, Eks Pelatih Chelsea Dilarikan ke Rumah Sakit)
Pemain yang sejak tahun 2008 bergabung dengan Gresik Petrokimia ini masih optimis pada seri pertama di Yogyakarta nanti, timnya bisa mencuri kemenangan. Meski secara individu, pemain tidak bisa meningkatkan performa lebih baik.
"Waktu yang singkat tentu tidak bisa menaikkan performa individu. Tapi, kebersamaan dan kekompakan kami membuat semuanya menjadi mudah," ucapnya.
Selain itu, Bunga melanjutkan, kembali hadirnya Veronica Angeloni membela Gresik Petrokimia membuat tim semakin kuat.
Apalagi ditambah pemain asing asal Turki, Yaliz Basa yang memiliki banyak pengalaman meski baru sepekan mengikuti latihan.