Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Energi memastikan diri sebagai juara Proliga 2018.
Penantian dua tahun Pertamina Energi akhirnya terbayar oleh Nandita Ayu dkk setelah mengalahkan Bandung Bank BJB Pakuan dengan skor 3-0 (25-20, 25-18, 25-17) di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Minggu (15/4/2018).
Pada dua tahun terakhir, Pertamina selalu menjadi runner-up Proliga.
Kebahagiaan tampak jelas dari pihak ofisial dan pemain Jakarta Pertamina Energi yang diwakili oleh Manajer tim Pertamina, Widi Triyoso, dan sang kapten, Novia Andriyanti.
"Ini hari yang ditunggu-tunggu ya, mungkin ini harinya. Saya tidak bisa berkata-kata," ujar kapten Pertamina Energi, Novia Andriyanti dalam konferensi pers yang dihadiri BolaSport.com.
(Baca juga: Kalahkan Kidambi Srikanth, Lee Chong Wei Penuhi Target pada Commonwealth Games 2018)
Kemenangan atas Bank BJB membuat Pertamina sukses mengakhiri penantian selama dua tahun.
Pada Proliga 2016 dan 2017, Pertamina Energi kalah dari Jakarta Elektrik PLN.
Sebenarnya tanda-tanda dominasi Pertamina di sektor putri telah terlihat sejak awal putaran pertama.
Pada pertandingan selanjutnya, tim putra Palembang Bank SumselBabel sedang menghadapi Surabaya Bhayangkara Samator.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on