Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kapten timnas bola voli putri Indonesia, Amalia Fajrina Nabila, mengungkapkan penyebab timnya mengalami kekalahan di set pertama melawan Hong Kong sebelum mampu bangkit pada tiga set berikutnya.
Tim bola voli putri Tanah Air sukses menuai tiga poin pertama setelah mengalahkan Hong Kong lewat pertarungan empat set yang berakhir dengan skor 3-1 di Volley Indoor Stadium, Selasa (21/8/2018).
Pada laga ini, Hong Kong lebih dulu menuai kemenangan di set pertama dengan skor 25-21.
Namun, Aprilia Manganang dkk mampu bangkit dan menyapu bersih kemenangan di tiga set berikutnya dengan skor 25-13, 25-18, dan 25-14.
(Baca Juga: Pukulan Keras Aprilia Manganang Bikin Hong Kong Terkapar)
"Kekalahan di set pertama karena kami masih meraba-raba permainan Hongkong karena sebelumnya kami belum pernah melawan mereka," kata Amalia kepada BolaSport.com.
"Terlebih kami juga tidak banyak tampil di ajang-ajang tingkat Asia. Jadi, kami benar-benar buta kekuatan mereka," ujarnya.
Kemenangan ini memperbaiki hasil negatif yang didapat Aprilia dkk ketika mengalami kekalahan 0-3 melawan Jepang.
Hasil ini sekaligus menjadi raihan tiga poin pertama bagi Indonesia menyamai kemasan poin Thailand di posisi kedua klasemen Pool A Asian Games 2018.
Pada pertandingan berikutnya, tim asuhan Mohamad Ansori akan meladeni tim yang belum mendulang poin, Filipina, Sabtu (25/8/2018).