Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PT. Persib Bandung Bermartabat kembali meluncurkan sebuah inovasi yang dapat memenuhi kebutuhan para pencintanya akan hal yang berkaitan dengan tim berjulukan Maung Bandung tersebut.
Kota Bandung sebagai salah satu destinasi wisata di Indonesia memudahkan manajemen Persib Bandung untuk terus menciptakan inovasi-inovasi yang dapat membantu menghidupi klub tersebut.
Berbagai tempat-tempat kuliner yang unik dan menjadi ciri khas kota tersebut dengan mudah ditemukan di Ibu Kota Provinsi Jawa Barat ini.
Hal itu membuat manajemen Persib tergerak untuk turut menghadirkan sebuah tempat kuliner yang unik.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persib, PT. Persib Bandung Bermartabat mendirikan kafe yang menggunakan konsep 'sports bar' serta diberi nama 1933 Dapur & Kopi.
(Baca Juga: Wah! Food Blogger Ini Beri Kesan yang Baik Terkait 1933 Dapur & Kopi Milik Persib)
Pemilihan lokasi kafe tersebut pun cukup strategis, yakni di Graha Persib, Jalan Sulanjana no.17, Bandung.
“Kafe ini berkonsep sports bar. Sebenarnya ini bisa menjadi tempat berkumpulnya para pecinta olahraga. Tak hanya bola. Kita juga coba tayangkan acara-acara olahraga yang sifatnya live, seperti Moto GP, Formula 1, dan acara nonton bareng Persib dan liga-liga Eropa,” ucap Direktur Utama PT. Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono.
Ia menambahkan pihaknya sengaja menyajikan sebuah konsep baru untuk masyarakat dan seluruh khalayak kreatif yang ada di Kota Bandung.
“Tempat orang-orang kreatif itu ada di sini, banyak sekali UKM dan komunitas. Kami ingin menawarkan ini untuk turut meningkatkan kreativitas masyarakat Kota Bandung,” ujarnya.
Teddy menambahkan, 1933 Dapur & Kopi akan memberikan pengalaman baru bagi para pencinta kuliner, baik masyarakat Kota Bandung, maupun wisatawan yang sedang berkunjung ke Kota Bandung.