Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah memenangi Piala Super Prancis bersama Paris Saint-Germain (PSG), Dani Alves sudah mengoleksi 34 gelar sepanjang kariernya di level klub.
Dilansir BolaSport dari Mirror, capaian itu diraih Alves bersama lima klub berbeda.
Mengawali karier di klub Brasil, Bahia, Alves sukses mempersembahkan 3 trofi.
Setelah itu Alves berkelana ke benua Eropa untuk bergabung dengan klub asal Spanyol, Sevilla, pada awal musim 2002-2003
Enam musim membela Sevilla, Alves membawa klub tersebut 5 gelar juara, termasuk dua gelar berturut-turut Piala UEFA 2006 dan 2007.
Pindah ke Barcelona pada musim panas 2008, Alves tak berhenti untuk menambah gelar juara.
Bersama La Blaugrana, julukan Barcelona, Alves sukses memberikan 23 trofi.
Raihan ini ia capai dalam waktu delapan musim sebelum hijrah ke Italia bersama Juventus.
Satu musim di Italia, Alves mengawinkan gelar Serie A, kasta pertama Liga Italia, dan Coppa Italia musim 2016-2017.
Yang terbaru, Alves berhasil memenangi Piala Super Perancis bersama klub barunya, PSG.
Cuma, Alves bukanlah pemain dengan jumlah trofi terbanyak.
Dia masih kalah dari kompatriotnya, Maxwell, yang mengoleksi 36 gelar.
Gelar terakhir Maxwell adalah Piala Prancis musim 2016-2017 bersama PSG.
Berikut ini daftar lengkap trofi yang dikoleksi Dani Alves sepanjang karirnya:
Bahia
Campeonato Baiano: 1 (2001)
Northeast Cup: 2 (2001, 2002)
Copa del Rey: 1 (2006–2007)
Supercopa de Espana: 1 (2007)
UEFA Cup: 2 (2005–2006, 2006–07)
UEFA Super Cup: 1 (2006)
La Liga: 6 (2008–2009, 2009–2010, 2010–2011, 2012–2013, 2014–2015, 2015–16)
Copa del Rey: 4 (2008–2009, 2011–2012, 2014–2015, 2015–2016)
Supercopa de Espana: 4 (2009, 2010, 2011, 2013)
UEFA Champions League: 4 (2008–09, 2010–2011, 2014–2015)
UEFA Super Cup: 3 (2009, 2011, 2015)
FIFA Club World Cup: 3 (2009, 2011, 2015)
Serie A: 1 (2016–2017)
Coppa Italia: 1 (2016–2017)
Trophee des Champions: 1 (2017)