Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mulai populernya formasi 4-3-3 di tahun 2008, telah membuat formasi tiga penyerang menjadi lebih digemari daripada duo.
Dilansir BolaSport.com dari Squawka.com, ini daftar 10 trio terbaik di dunia:
10. Arjen Robben, Didier Drogba dan Damien Duff/Chelsea (2004-2006)
Piala yang diraih: 2004/05: Piala Liga, Premier League (2); 2005: Community Shield
Trio ini sering dilupakan karena kesuksesan Chelsea sering dihubungkan pada kemampuan Jose Mourinho dan Frank Lampard. Namun, tiga pemain depan ini penting untuk membangun kekuatan besar Chelsea di Eropa.
9. Lionel Messi, Samuel Eto’o dan Ronaldinho/Barcelona (2004-2007)
Piala yang diraih: La Liga (2), 2005/06: Liga Champions, Piala Super Spanyol (2)
Barcelona kembali meraih tempat di Eropa dengan keberadaan trio spektakuler ini.
Ronaldinho merupakan pemain jenius di lapangan, Samuel Eto’o adalah striker yang cepat dan penuh presisi, sementara Lionel Messi menjadi talenta muda yang memberi energi lebih pada trisula ini.
8. Kaka, Andriy Shevchenko dan Hernan Crespo/Milan (2004-2005)
Piala yang diraih: -
Trio ini tidak bermain dengan strategi 4-3-3 namun 4-3-1-2, dan mereka hanya bermain bersama selama satu musim tanpa memenangkan piala apapun.
Namun, Milan menjadi kekuatan tak terbendung musim itu, mengalahkan lawan demi lawan, hingga akhirnya kalah di final Liga Champions.
7. Arjen Robben, Mario Mandzukic dan Franck Ribery/Bayern Muenchen (2012-2014)
Piala yang diraih: 2012/13: Piala Super Jerman, Bundesliga, DFB-Pokal, Liga Champions; 2013/14: Bundesliga, DFB-Pokal
Trio ini merupakan tombak di lini depan Bayern, mengalahkan lawan demi lawan dengan skill dan ketajaman impresif hingga mereka menghadiahi Bayern tiga gelar musim itu.
Kemampuan mereka sedikit menurun di bawah asuhan Pep Guardiola. Namun, mereka masih mampu mempertahankan 2 gelar domestik musim berikutnya.
6. Shinji Kagawa, Mario Gotze dan Robert Lewandowski/Borussia Dortmund (2010-2012)
Piala yang diraih: 2010/11: Bundesliga; 2011/12: Bundesliga, DFB-Pokal
Banyak orang mengingat trisula Dortmund bersama Marco Reus. Namun trio ini lebih ekspansif dan menyenangkan untuk ditonton.
Dortmund pun berhasil mengguncang Jerman dengan merebut Bundesliga dari FC Bayern. Bahkan Dortmund berhasil mempertahankan gelar ini meski ditantang Bayern di musim 2011/2012.
5. Lionel Messi, Samuel Eto’o dan Thierry Henry/Barcelona (2007-2009)
Piala yang diraih: 2008/09: Copa del Rey, La Liga, Liga Champions
Siapa yang bisa melupakan trio raksasa ini? Di bawah asuhan Pep Guardiola, trio ini membawa Barcelona menjadi tim terbaik di dunia.
Kepergian Eto'o membuat trio ini hanya bertahan satu musim. Tapi sungguh satu musim yang luar biasa!
4. Gareth Bale, Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo/Real Madrid (2013-sekarang)
Piala yang dimenangkan: Copa del Rey, Liga Champions (3), Piala Super Eropa (2), Piala Dunia Klub (2), La Liga
Tidak ada trio yang meraih piala lebih banyak dari trio BBC ini. Tiga penyerang ini memanfaatkan skill individual mereka untuk menghancurkan lawan.
Di musim pertamanya, mereka sanggup memenangi dua trofi.
3. Wayne Rooney, Carlos Tevez dan Cristiano Ronaldo/Manchester United (2007-2009)
Piala yang dimenangkan: Community Shield (2), Premier League (2), Liga Champions, Piala Dunia Antarklub, Piala Liga
Trio ini bermain sangat apik dalam satu harmoni.
Serangan Ronaldo dan hasratnya untuk mencetak gol dilengkapi dengan sikap tidak egois Roney dan Teves membuat MU nyaris tak terkalahkan, terutama di musim kedua mereka.
2. Lionel Messi, Pedro dan David Villa/Barcelona (2010-2013)
Piala yang dimenangkan: Piala Super Spanyol, La Liga (2), Liga Champions
Lini depan paling fenomenal dari tim terbaik dunia. Di bawah asuhan Pep Guardiola, Barcelona bersinar sangat terang pada 2010-2012. Trio inilah yang bertanggung jawab atas hal itu.
Satu-satunya yang menahan trisula ini adalah cederanya David Villa pada 2011. Villa mengalami patah kaki. Tanpanya, Barca gagal meraih La Liga dan kalah pula di Liga Champions.
1. Lionel Messi, Luis Suárez dan Neymar/Barcelona (2014-2017)
Piala yang dimenangkan: Copa del Rey (3), Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, Piala Super Spanyol
MSN adalah trio emas yang mungkin akan sulit ditemui lagi. Trio ini bermain begitu selaras dalam harmoni hingga tampak seperti fantasi.
Dalam kebersamaannya, trio ini telah memenangi 3 copa del rey berturut-turut. Dan siapa yang bisa melupakan Treble bersejarah di musim 2014/2015?
Jadi mungkinkah trio Macan PSG (Di Maria, Cavani, dan Neymar) menggeser Posisi MSN di nomor satu?