Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Real Madrid akan menghadapi Manchester United pada ajang Piala Super Eropa 2017.
Pertandingan akan digelar di Philip II Arena, Skopje, Makedonia, pada Selasa (8/8/2017) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Ajang tersebut mempertemukan Real Madrid selaku juara bertahan Liga Champions dan Manchester United sang kampiun Liga Europa musim lalu untuk mencari Raja Eropa sesungguhnya.
Real Madrid pernah tampil pada ajang tersebut sebanyak lima kali.
Dari kelima kesempatan, Real Madrid berhasil memenangi tiga edisi pada 2002, 2014, dan 2016.
Pada kesempatan terakhir tahun lalu, Real Madrid sanggup menang atas sesama tim Spanyol, Sevilla, dengan skor 3-2.
Dani Carvajal menjadi pahlawan kemenangan Los Blancos melalui golnya di menit ke-119 pada masa babak tambahan waktu.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung TV Piala Super Eropa, Real Madrid Vs Manchester United
Sedangkan Manchester United berpartisipasi pada Piala Super Eropa sebanyak tiga kali dan hanya menang sekali pada 1991.
Kemenangan Manchester United diraih atas klub Serbia, Red Star Belgrade, dengan skor 1-0.