Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lukas Podolski langsung berpisah dengan pelatihnya usai bergabung dengan klub kontestan Liga Jepang, Vissel Kobe.
Sang pelatih, Nelsinho, dipecat oleh klub.
Nelsinho yang melatih sejak 2015 dipecat menyusul serentetan hasil buruk yang diraih klub musim ini.
Podolski baru merasakan kepelatihan Nelsinho di Vissel pada bulan Juli lalu.
Terkait dengan pemecatannya, Nelsinho mengakui dirinya bertanggung jawab terhadap hasil buruk yang didapat klub.
"Sayangnya, saya tidak bisa meraih apa yang kami targetkan namun saya bisa melihat tim kami banyak berkembang untuk meraih gelar," ujar Nelsinho seperti dikutip BolaSport.com dari The Japan Times.
"Namun sebagai profesional, saya merasa sangat bertanggung jawab karena tidak mampu memenuhi ekspektasi semua orang," pungkasnya.
Di bawah kepelatihan Nelsinho, Podolski mendapat kesempatan menorehkan debutnya bagi vissel dalam laga kontra Omiya Ardija pada Sabtu (29/7/2017).
Podolski berhasil mencetak dua gol dan mengantar Vissel menang 3-1 di laga itu.
Saat ini, Vissel berada di posisi kesebelas klasemen sementara Liga Jepang dengan koleksi 29 poin.
Vissel telah menunjuk Takayuki Yoshida sebagai pelatih sementara selepas dipecatnya Nelsinho.