Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ada beberapa pemain sepak bola yang tidak hanya bermain sepakbola namun juga ikut berjuang di dalam perang untuk negaranya.
Berikut ini adalah 5 pemain yang pernah ikut berperang membawa nama negaranya, dilansir BolaSport.com dari Bleacher Report
5. Stan Mortensen
Pemain ini adalah pencetak gol pertama Inggris di putaran Final Piala Dunia.
Penyerang ini pernah bermain bersama Arsenal dan Hull City.
Mortensen ikut berperang ketika menjadi operator komunikasi bagi angkatan udara Inggris.
Dia pernah mengalami kecelakaan pesawat namun berhasil selamat walau mengalami luka-luka.
4. Frank Borghi
Pemain ini adalah pahlawan Amerika ketika berhasil menahan imbang Inggris di Piala Dunia 1950.
Pemain yang berposisi sebagai kiper ini melakukan beberapa penyalamat pada pertandingan tersebut.
Borghi juga ikut berperang untuk negaranya di perang dunia ke-2 sebagai petugas medis.
3. Ernst Kunz
Pemain yang bermain untuk timnas Austria imi bermain untuk tim olimpiade 1936 dan berhasil meraih mendali perak.
Di perang dunia kedua pemain ini berperang untuk jerman dan meninggal dalam pertempuran pada tanggal 21 Agustus 1944.
2. Petea Valcov
Valcov adalah penyerang paling berbahaya di Liga Rumania era tahun 1930 saat bermain bersama tim Venus Bucharest.
Valcov bertugas pada perang dunia kedua sebagai tentara Rumania dan meninggal saat pertempuran dengan Uni Soviet pada November 1943.
1. Sir Stanley Matthews
Pemain ini dikatakan sebagai pemain terbaik untuk Stoke City.
Matthews memiliki julukan "The Wizard of the Dribble" dan "The Magician".
Dirinya bergabung dengan angkatan udara Inggris selama perang mulai tahun 1939 dan bahkan menjadi kopral.
Kembali bermain setelah perang berakhir di tahun 1945, Stanley berhasil memenangkan penghargaan pesepak bola terbaik dunia dan Eropa dari para pengamat.
Dan berhasil menjadi pemain tertua yang pernah bermain di Liga Inggris ketika bermain di usia 50 tahun pada tahun 1965.