Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bayern Muenchen hanya bisa bermain imbang dengan skor 2-2 saat bertandang ke markas Hertha Berlin pada laga pekan ketujuh Liga Jerman, Minggu (1/10/2017).
Bayern Muenchen sempat unggul 2-0 lewat gol Mats Hummels (menit ke-10) dan Robert Lewandowski (49') sebelum kemudian dibalas dua gol Hertha melalui sontekan Ondrej Duda (51') dan Salomon Kalou (56').
Hasil ini membuat Bayern sekarang menempati posisi kedua klasemen sementara Liga Jerman dengan torehan 14 angka dari tujuh laga.
Bayern tertinggal lima angka dari pemuncak klasemen sementara, Borussia Dortmund, yang sehari sebelumnya menang 2-1 dari Augsburg.
Bayern sepertinya tak perlu panik karena tertinggal jauh dari sang rival.
(Baca juga: Barcelona Vs Las Palmas - 5 Fakta Menarik Laga Tanpa Penonton di Hari Referendum Catalunya)
Dari catatan Opta Franz yang dilansir BolaSport.com, dalam sejarah digulirkannya Liga Jerman ada delapan tim yang berhasil juara meski tertinggal paling tidak lima poin pada pekan ketujuh.
8 - 8 teams won the Bundesliga despite being at least 5 points behind the leader after 7 games, the last to do so was @BVB in 2011-12. Down.
— OptaFranz (@OptaFranz) October 1, 2017
Tim terakhir yang mampu melakukannya adalah Borussia Dortmund pada musim 2011-2012.
Dortmund yang saat itu masih ditangani Juergen Klopp mendapatkan hasil minor ditujuh laga awal dengan hasil tiga kekalahan dan satu hasil imbang.
Koleksi 10 poin Dortmund tertinggal jauh dengan Bayern yang disaat bersamaan sudah mengumpulkan 18 angka.