Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang jangkung Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, melakukan tingkah yang mengindikasikan bahwa ia ingin pindah ke Real Madrid.
Pasca hengkangnya Carlo Ancelotti dari Muenchen, media Jerman gencar memberitakan kepindahan Lewandowski ke Real Madrid.
Dilansir BolaSport.com dari AS, Penyerang asal Polandia tersebut bahkan disebut terobsesi untuk pindah ke klub Spanyol tersebut.
Hal tersebut didasarkan pada kabar bahwa Lewandowski mengambil kursus bahasa Spanyol agar mampu beradaptasi di Santiago Bernabeu.
Kursus bahasa Spanyol tersebut diduga sebagai persiapan penyerang FC Hollywood untuk mendorong kepindahan ke Real Madrid.
(Baca juga: Miris! Ternyata Konflik di Manchester City Seperti Ini)
Pada awal minggu lalu, Lewandowski ternyata mendapat teguran di depan umum oleh CEO Muenchen, Karl-Heinz Rummenigge, pasca pernyataannya di media.
"Bayern harus bisa mencapai sesuatu yang baru dan kreatif jika klub ingin tetap menjaga pemain bintang di sini," ujar Lewandowski dalam wawancara dengan sebuah media.
(Baca juga: Striker Baru Arsenal Ini Terkejut dan Menilai Para Wasit Liga Inggris Berbahaya)
Pernyataan Lewandowski tersebut diduga merupakan ungkapan kekecewaan pada rekan-rekan di Muenchen yang tak membantunya memenangi Golden Boots pada tahun lalu.
Selain bahasa, perilaku "nakal" Lewandowski tersebut makin mengindikasikan obsesinya untuk hengkang kemudian bergabung dengan Real Madrid.