Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Germain, Kylian Mbappe, dianggap berkembang dan menonjol lebih cepat daripada bintang Barcelona, Lionel Messi.
Hal tersebut diungkapkan eks rekan Messi di Barcelona, Ludovix Giuly, yang bermain di Camp Nou pada 2004-2007.
Giuly menyaksikan proses perkembangan Messi dari akademi La Masia hingga menjadi mega bintang Barcelona.
“Mbappe lebih professional daripada Messi di usia yang sama. Dia tahu bagaimana mengatur tubuhnya dengan lebih baik,” ujar Giuly.
(Baca juga: Dani Carvajal Tumbang, Real Madrid Tak Berniat Beli Pemain Baru)
Eks pemain PSG tersebut mengungkapkan bahwa, Messi memiliki banyak masalah kesehatan seiring pertumbuhannya.
“Klub menjauhkannya dari pusat perhatian dan pada usia 17 Messi tiba-tiba tampil hebat di Barcelona,” ungkap Giuly dilansir BolaSport.com dari ESPN.
Mbappe memiliki keuntungan lebih dengan mampu mengenali kebutuhan tubujnya sendiri serta kemampuan pulih lebih cepat.
Menurut Giuly pula, Mbappe memiliki potensi hebat dan mental yang kuat serta keputusan tepat dengan bergabung di PSG.
Kini Mbappe digadang-gadang bakal menjadi pesepak bola remaja termahal dunia dengan bergabung seutuhnya menjadi pemain PSG pada bursa transfer mendatang.
(Baca juga: Ini Dia 3 Pemain Besar Incaran Manchester City, Bintang Barcelona Salah Satunya!)
Striker Prancis tersebut pun mampu mengimbangi banderol mahalnya dengan penampilan luar biasa di PSG.
Belum genap enam bulan di klub Prancis, Mbappe telah mencetak tiga gol dan dua assist dalam enam laga bersama PSG.
Mbappe pun telah mampu berkolaborasi apik dengan pemain termahal dunia, Neymar.