Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Legenda Bayern Muenchen, Oliver Kahn, mengatakan bahwa seharusnya klub tidak menunjuk Julian Nagelsmann sebagai pelatih.
Oliver Kahn menilai pelatih Hoffenheim itu terlalu muda untuk mengemban tugas sebagai pelatih FC Hollywood, julukan Bayern Muenchen.
Julian Nagelsmann kini baru berusia 30 tahun.
Musim ini Bayern Muenchen harus memecat Carlo Ancelotti karena hasil buruk di Liga Jerman dan masalah dengan beberapa pemain.
Untuk menggantikan pelatih asal Italia tersebut, FC Hollywood menunjuk kembali mantan pelatih mereka yang telah memutuskan pensiun, Jupp Heynckes.
Namun kubu Bayern harus mencari pengganti Jupp Heynckes karena kontrak pelatih berusia 72 tahun tersebut hanya sampai akhir musim.
(Baca Juga: Lionel Messi Berharap Argentina Tidak Bertemu Negara Ini di Piala Dunia 2018)
Sebelum penunjukan Heynckes, muncul nama Julian Nagelsmann yang disebut akan menjadi pelatih Bayern Muenchen.
Namun, legenda Bayern Muenchen, Oliver Kahn, mengungkapkan bahwa Nagelsmann yang sukses bersama Hoffenheim terlalu muda untuk mengemban beban sebagai pelatih Bayern Muenchen.
Pelatih berjuluk Mini Mourinho ini musim lalu berhasil membawa Hoffenheim berada di zona Liga Champions.
Menurut penjaga gawang yang membawa Jerman mencapai final Piala Dunia 2002 ini, akan sangat sulit menemukan pelatih Bayern Muenchen untuk masa depan.
(Baca Juga: Statistik 4 Pelatih yang Dipecat Bayern Muenchen di Tengah Musim, Ada yang Sumbang 5 Gelar)
"Anda memberi nama beberapa pelatih seperti Julian Nagelsmann atau Thomas Tuchel. Sangat menarik, tapi saya pikir Nagelsmann, setelah dia sedikit sukses dengan Hoffenheim, masih terlalu muda untuk Bayern," ujar Kahn.
"Kesempatan ini terlalu dini baginya. Thomas Tuchel pelatih yang sangat baik juga, tapi sulit mengatakan apakah dia cocok dengan sistem yang dikembangkan Bayern," kata eks kiper tangguh ini dilansir BolaSport.com dari Foufourtwo.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on