Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Penentuan juara Liga Vietnam 2017 nyaris sama dengan hal yang terjadi pada kasta tertinggi Liga Indonesia, Liga 1 musim 2017. Quang Nam FC dipastikan menjuarai Liga Vietnam musim 2017 pada Sabtu (25/11/2017) malam.
Akhir pekan ini merupakan pelaksanaan laga pekan terakhir atau yang ke-26 Liga Vietnam musim 2017.
Hasil dari laga-laga ini, tiga tim yang bersaing merebut gelar juara bersaing.
Mereka adalah Quang Nam FC, FLC Thanh Hoa, dan Hanoi FC.
Namun akhirnya, hanya dua dari tiga tim ini yang menang yaiti Quang Nam FC dan Thanh Hoa.
(Baca juga: 5 Pemain Liga Super Malaysia yang Layak Diburu Klub-klub Indonesia untuk Musim 2018)
Quang Nam menang 3-1 atas tamunya Ho Chi Minh City FC, lalu Thanh Hoa menumbangkan tuan rumah Song Lam Nghe An dengan skor tipis 1-0.
Sementara itu, Hanoi FC ditahan tuan rumah Than Quang Ninh dengan skor 4-4.
Dari hasil tiga tim itu, nilai akhir mereka menjadi 48 untuk Quang Nam dan Thanh Hoa, serta 46 bagi Hanoi.
Namun BolaSport.com melansir sesuai situs resmi Liga Vietnam, VLeague.com, Quang Nam merupakan juara musim 2017.
(Baca juga: Menang, Persebaya Sukses Promosi ke Liga 1 Musim 2018)
Sebab, mereka unggul head to head atas Thanh Hoa, yang sebenarnya unggul satu gol dalam urusan produktivitas gol.
Namun aturan Liga Vietnam mengedepankan rekor pertemuan mereka musim itu.
Quang Nam sekali menang dan sekali imbang saat bersua Thanh Hoa.
(Baca juga: Tiga Negara Asia Tenggara Ikut Turnamen di Taipei, Sayang Timnas Indonesia Absen)
Hal ini sama dengan ending Liga 1, saat Bhayangkara FC dan Bali United sama-sama memiliki poin akhir 68.
Tetapi, Bhayangkara FC unggul head to head.
Selain itu, status Bhayangkara FC dan Quang Nam serupa, mereka baru sekali ini menjuarai kompetisi kasta tertinggi negeri mereka.