Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jawaban Louis van Gaal Seandainya Ditawari Melatih Borussia Dortmund

By Aulli Reza Atmam - Minggu, 10 Desember 2017 | 22:25 WIB
Louis van Gaal memberikan salam kepada pendukung Manchester United setelah partai kontra Bournemouth di Stadion Old Trafford, 17 Mei 2016. (LINDSEY PARNABY/AFP)

Pelatih asal Belanda, Louis van Gaal, bicara soal apa jawaban yang akan diberikannya seandainya mendapat tawaran untuk melatih Borussia Dortmund.

Borussia Dortmund mengumumkan memecat Peter Bosz sebagai pelatih pada Minggu (10/12/2017).

Alasan pemecatan itu adalah melempemnya performa Dortmund sejak awal musim 2017-2018.

Bagi Louis van Gaal, melatih Dortmund adalah hal yang sempat terpikir olehnya.

(Baca juga: Borussia Dortmund Resmi Ceraikan Peter Bosz)

Namun setelah menimbang-nimbang, ia mengaku tidak akan menerima apabila ada tawaran dari Dortmund yang datang.

"Saya akan mengatakan tidak, awalnya saya selalu memikirkan itu karena memang begitulah saya," ujar van Gaal seperti dikutip BolaSport.com dari Football Oranje.

"Saya tidak akan mengatakan hal seperti itu secara emosional, tapi barangkali saya tidak akan menerimanya," pungkasnya.

Peluang van Gaal untuk melatih Dortmund menggantikan Bosz sudah tertutup saat ini.

Sebabnya, Dortmund telah menunjuk Peter Stoger sebagai nahkoda barunya.

Van Gaal sendiri saat ini tengah menganggur.

Terakhir, ia melatih Manchester United pada 2014 hingga 2016.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P