Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penggemar sepak bola akan kecewa ketika peluang timnya membentur tiang. Masalahnya, klub besar kerap mengalami hal tersebut.
Seperti dikutip BolaSport.com dari Opta Franz, berikut ini daftar lima tim yang peluangnya paling sering membentur tiang di lima liga top Eropa:
5. Real Madrid
Real Madrid 12 kali merasakan peluang yang mereka ciptakan cuma mencium tiang dari 15 laga Liga Spanyol.
Kegagalan tersebut membikin catatan 30 gol Real Madrid di La Liga bahkan berada di bawah Valencia (35 gol).
4. AS Roma
AS Roma juga tergolong nahas.
Dari 15 pertandingan Liga Italia, Roma sudah 13 kali mengenai tiang.
(Baca Juga: Dalam Hitungan Detik, Gareth Bale Bisa Cetak Gol!)
Roma, yang bertengger di posisi keempat klasemen, baru mengemas 27 gol.
Ketajaman mereka kalah dari tim peringkat kelima, Lazio (36 gol), dan keenam, Sampdoria (30).
Berbeda dengan Real Madrid dan Roma, PSG tetap garang meski 14 peluangnya membentur tiang dari 17 partai Liga Prancis.
Neymar cs masih menjadi tim paling sangar di Ligue 1 dengan 51 gol.
2. FC Barcelona
Setali tiga uang dengan PSG, Barcelona juga menyandang status sebagai klub paling produktif di Liga Spanyol dengan 38 gol.
(Baca Juga: Salip Lionel Messi, Cristiano Ronaldo Jadi Top Scorer Sepanjang Masa Piala Dunia Antarklub)
Padahal 14 kesempatan mereka dari 15 laga Liga Spanyol terbuang karena membentur tiang.
1. Bayern Muenchen
Bayern Muenchen, menjadi yang paling sial dalam daftar ini.
Mereka mengalami 15 kali mengenai tiang dari 16 pertandingan Liga Jerman.
Meski masih berada di puncak klasemen Bundesliga, Bayern bukan tim dengan lini serang paling ngeri.
Koleksi 36 gol Bayern masih tak mampu mengimbangi pencapaian tim peringkat keenam, Borussia Dortmund (37 gol).
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on