Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Alasan Sandro Wagner Perekrutan yang Tepat untuk Bayern Muenchen

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 22 Desember 2017 | 19:39 WIB
Striker timnas Jerman, Sandro Wagner, merayakan gol seusai menjebol gawang Azerbaijan pada laga kualifikasi Piala Dunia 2018 di Stadion Fritz Walter, Minggu (8/10/2017) atau Senin dini hari WIB. (CHRISTOF STACHE/AFP)

2018.  

Kamis (21/12/2017), Muenchen mengumumkan perekrutan penyerang Sandro Wagner dari Hoffenheim dengan kontrak selama dua setengah tahun.

Tidak sedikit yang memperkirakan bahwa penyerang berusia 30 tahun itu hanya akan menjadi ban serep di Bayern Muenchen.

Akan tetapi, situs resmi Bundesliga menyatakan ada lima alasan yang membuat Sandro Wagner akan menjadi perekrutan yang berguna dan tepat untuk Bayern Muenchen.

1. Bisa Memberi Robert Lewandowski Waktu Istirahat

Kemampuan striker utama Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, untuk mencetak gol memang sudah tidak perlu diragukan lagi.


Ekspresi penyerang FC Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, setelah mencetak gol ke gawang FC Koeln pada pertandingan Liga Jerman di Allianz Arena, Kamis (14/12/2017). (CHRISTOF STACHE/AFP )

Sudah pasti Lewi akan sulit digeser sebagai pilihan pertama di Muenchen.

Tapi, Lewandowski sendiri yang bilang bahwa dia membutuhkan waktu istirahat.

“Musim ini sangat sulit buat saya. Saya bermain sejak menit pertama setiap tiga hari untuk Bayern dan timnas Polandia. Tapi, tidak ada pemain yang sanggup mentas 90 menit di setiap pertandingan dalam sebuah musim,” katanya.

Keberadaan Sandro Wagner membuat Robert Lewandowski bisa sedikit lebih rileks.

Setidaknya dia tidak perlu selalu bermain 90 menit dalam sebuah pertandingan.

2. Spesialis Pertandingan Besar

Sandro Wagner punya reputasi sering mencetak gol di partai-partai penting.

Dia bikin dua gol di final Euro U-21 2009 untuk timnas Jerman U-21 yang mengalahkan timnas Inggris U-21 4-0.

Pada 2015-2016, Wagner sempat mencetak gol ke gawang Bayern Muenchen saat membela Darmstadt.

Untuk timnas Jerman, dia juga membukukan lima gol di kualifikasi Piala Dunia 2018.

3. Pas untuk Rencana B

“Dia memberi kami sesuatu yang berbeda,” kata direktur olahraga Muenchen, Hasan Salihamidzic, saat memperkenalkan sang penyerang baru.

Sandro Wagner punya postur tubuh 194 cm dan 92 kg. Robert Lewandowski hanya 185 cm dan 79 kg.

Kehadirannya di kotak penalti lawan akan memberikan dimensi yang berbeda buat permainan Bayern Muenchen.

Wagner akan sangat berguna untuk menarik konsentrasi pertahanan lawan yang mencoba bermain sangat bertahan.

4. Jagoan Bola Udara

Postur tubuhnya otomatis membuat Sandro Wagner sangat jago dalam duel udara.

Dia akan sangat berguna dalam situasi bola mati, baik ketika Bayern Muenchen sedang bertahan maupun menyerang.

Empat dari enam gol Wagner untuk Hoffenheim musim ini adalah hasil sundulan.

Robert Lewandowski hanya bikin satu gol sundulan di Liga Jerman 2017-2018.

5. Pemain Asli Muenchen

Sandro Wagner lahir di Muenchen dan sempat dididik di tim junior Bayern Muenchen sebelum dilepas pada 2008.

Walaupun diperkuat banyak pemain asing dari berbagai negara, Muenchen selalu ingin tetap beraroma Bavaria.

Setelah Philipp Lahm dan Bastian Schweinsteiger pergi, Muenchen praktis hanya punya Thomas Mueller sebagai pemain senior yang asli datang dari area sekitar Muenchen.

(Baca Juga: Tak Disangka! Jadi Ini Tim dan Pemain yang Diwaspadai Neymar di Piala Dunia)

Wagner kini bisa menemani Mueller mempertahankan aroma Bavaria di skuat Bayern Muenchen.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P