Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Maksud Ingin Pamer Skill, Sepatu Neymar Malah Nyemplung ke Laut

By Ade Jayadireja - Jumat, 22 Desember 2017 | 22:46 WIB
Striker Paris Saint-Germain, Neymar, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Celtic dalam laga Grup B Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, pada 22 November 2017. (FRANCK FIFE/AFP)

Neymar boleh menyandang status pemain termahal dunia. Namun, bukan berarti penyerang Paris Saint-Germain (PSG) itu selalu sukses dalam melakukan aksinya.

Rasa malu harus diterima Neymar kala berkunjung ke Doha.

Ia menyambangi ibukota Qatar tersebut dalam rangka pemusatan latihan bersama PSG.

Saat datang ke Teluk Persian, Kamis (21/12/2017), bintang berusia 25 tahun unjuk aksi dengan menendang bola ke air.

(Baca juga:  Barcelona Tanpa Gerard Deulofeu di El Clasico)

Di sinilah momen kocak terjadi. Bukan cuma bola yang menyemplung ke air, tetapi juga sepatu Neymar.

Merasa malu, sang pemain hanya bisa tersipu sambil menutupi kepalanya.

Neymar bisa kembali mendapatkan sepatunya setelah diambilkan oleh salah satu staf klub.

(Baca juga: Rezeki Nomplok, Gelandang Spurs Dapat Harta Karun Rp 18 Miliar di Ruang Bawah Tanah)

Kejadian tersebut lantas disambut gelak tawa para pemain PSG.

Setelah berlatih di Doha dan menikmati libur Natal serta Tahun Baru, Neymar cs baru akan kembali turun lapangan pada Senin (8/1/2018) dini hari WIB dengan mengadapi Rennes.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P