Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kepercayaan dari pelatih menjadi modal bagi kiper Bayern Muenchen, Sven Ulreich, dalam menjalani perannya sebagai pengganti Manuel Neuer.
Ulreich yang merupakan kiper kedua Bayern banyak berkesempatan tampil pada paruh pertama musim ini seiring dengan cederanya Manuel Neuer yang merupakan kiper utama.
Neuer mendapat cedera sejak September 2017 dan harus absen panjang setelah menjalani operasi.
Dalam berperan sebagai pengawal gawang Bayern, Ulreich mengaku bahwa kepercayaan dari pelatih Jupp Heynckes merupakan modalnya.
(Baca juga: Demi Pulihkan Cedera, Manuel Neuer Absen Pemusatan Latihan pada Awal Tahun)
"Pelatih mengatakan sejak awal bahwa dia menaruh kepercayaan kepada saya dan berpikir bahwa saya adalah kiper yang bagus," ujar Ulreich seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi Bundesliga.
"Dia adalah tipe orang yang mengambil hati anda dari kata-kata paling awal yang dilontarkannya, anda juga suka mendengarkannya karena dia paham apa yang dia bicarakan," pungkasnya.
Tercatat, Ulreich telah tampil dalam 12 laga Liga Jerman musim ini.
Dari 12 penampilannya tersebut, kiper berusia 29 tahun itu kebobolan sebanyak sembilan gol.
Selain Ulreich dan Neuer, Bayern juga masih memiliki Tom Starke sebagai kiper ketiga.