Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Evan Dimas Darmono langsung membuat Pelatih Selangor FA Maniam Pachaiappan kagum.
Padahal, bersama Ilham Udin Armaiyn, Evan Dimas baru saja bergabung ke Selangor FA.
Klub elite Malaysia itu memang tak tanggung-tanggung mencari rekrutan anyar yang berkualitas demi meraih prestasi di musim 2018.
Selangor FA baru saja berhasil mendatangkan dua bintang asal Indonesia setelah sempat dihalang-halangi oleh Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi.
Kedua bintang itu adalah Evan Dimas Darmono dan Ilham Udin Armaiyn.
Kedua pemain yang ikut mengantarkan Bhayangkara FC menjuarai Liga 1 2017 itu sudah tiba di Selangor, Malaysia, Jumat (5/1/2018).
Tak hanya Evan Dimas dan Ilham Udin, demi gelar juara, Selangor FA juga menggaet bintang asal Brasil, Willian Pacheco.
Nama Willian Pacheco sudah tak asing lagi bagi pencinta sepak bola Indonesia.
Sebab, pemain berusia 25 tahun itu pernah membela klub elite Liga 1, Persija Jakarta, selama satu musim.
Willian Pacheco tiba di Malaysia pada Minggu (7/1/2018).
(Baca Juga: Wow, SUGBK Jadi Stadion Terbaik di Dunia)
Kedatangan para pemain baru itu membuat Pelatih Selangor FA Maniam Pachaiappan sangat terkesan.
Sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Goal berbahasa Inggris, Rabu (10/1/2018), Maniam Pachaiappan terkejut melihat kondisi Evan Dimas dan Willian Pacheco yang ditunjukkan pada sesi latihan.
Kedua pemain itu menjalani sesi latihan dalam waktu yang berbeda.
Evan Dimas memulai latihan bersama Selangor FA pada Sabtu (6/1/2018).
Willian Pacheco menjalankan sesi latihan pada Senin (8/1/2018).
"Dia (Willian Pacheco) tidak hanya tinggi, tapi dia juga cepat," ujar Maniam Pachaiappan.
"Pemain tinggi biasanya lebih lambat, tapi dia mampu membaca situasinya dengan cepat."
"Ini adalah salah satu kelebihan yang dimiliki Pacheco," puji Maniam Pachaiappan.
(Baca Juga: Guy Junior Ingin Lebih Subur Bersama PSM Makassar)
Maniam Pachaiappan juga mengaku bahwa mendatangkan Evan Dimas adalah langkah yang tepat bagi Selangor FA.
Gelandang berusia 22 tahun itu dinilai memiliki kualitas yang bagus dan teknik operan yang begitu akurat.
"Menurut saya, Evan Dimas merupakan pemain yang layak didatangkan (Selangor FA)."
"Operan dia akurat," tegas Maniam Pachaiappan.
Tak hanya itu, Maniam Pachaiappan juga terkesan dengan kebugaran yang dimiliki Evan Dimas dan Ilham Udin.
Maniam Pachaiappan menilai kebugaran itu dengan merujuk penampilan mereka untuk Timnas Indonesia pada ajang Aceh Solidarity Tsunami Cup pada awal Desember 2017.
"Tingkat kebugaran mereka seharusnya tidak jadi masalah karena bermain di pertandingan internasional," ujar pelatih berusia 49 tahun itu.
Mengenai kebugaran Pacheco, Maniam Pachaiappan menjelaskan, "Situasi yang dialami Pacheco sedikit berbeda."
"Dia mengatakan kepada saya hanya melakukan 30 sampai 40 persen latihan pramusim."
"Jadi kemarin kami mendorongnya sedikit."
"Jika besok dia bisa bermain selama 60-70 menit, itu akan bagus," jelas Maniam Pachaiappan.
(Baca Juga: Arthur Irawan Nikmati Suasana Latihan di Persebaya Surabaya)
Maniam Pachaiappan juga tak lupa untuk terus meminta para pemain anyar bisa beradapatasi dengan cepat di dalam tim.
"Mereka harus terus melakukan hal-hal positif dan bisa dekat dengan pemain lokal, karena dinamika tim sangat penting," pinta Maniam Pachaiappan.
Selangor FA finis di urutan keenam dari 12 klub Liga Super Malaysia 2017.
Bagi Selangor FA, kehadiran pemain Indonesia bukan lagi rekrutan asing.
Terakhir, Andik Vermansah memperkuat klub yang sempat bangkrut itu.